Amalan Yang Dilakukan Pada Malam Nisfu Bulan Sya'ban 2020

Amalan Yang Dilakukan Pada Malam Nisfu Bulan Sya'ban 2020 - Dalam kalender islam di kenal dengan beberapa bulan yang memiliki keistimewaan seperti salah satunya adalah bulan sya'ban. Pada sya'ban ini terdapat malam yang di yakini mempunyai keberkahan di mana jika pada malam tersebut di isi dengan ibadah, maka allah swt akan mengampuni seluruh dosa kecil kecuali syirik, malam tersebut di namakan dengan nisfu sya'ban atau malam tanggal 15 bulan sya'ban.

Mengingat adanya keutamaan yang cukup istimewa pada bulan sya'ban, sehingga sangat perlu semua permasalahan yang berkaitan dengan sya'ban ini untuk di bahas seperti halnya juga telah kami tulis ringkasan mengenai niat puasa nisfu sya'ban serta doanya, agar menjadi pengingat bahwa benar bulan ini lebih di unggulkan. Termasuk juga pembasahan kali yang akan memberikan sedikit tulisan mengenai amalam nisfu sya'ban yang bisa di amalkan ketika waktu tersebut datang.

Sebuah hadits yang di riwayatkan oleh abu dawud dan Nasa'i mengatakan bahwa Bulan Sya'ban adalah bulan yang biasa dilupakan orang, karena letaknya antara bulan Rajab dengan bulan Ramadan. Bulan Sya’ban adalah bulan diangkatnya amal-amal. Karenanya, aku menginginkan pada saat diangkatnya amalku, aku dalam keadaan sedang berpuasa. Maka hadits ini menjadi dasar dari keunggulan dari bulaan sya'ban sehingga orang-orang banyak yang berpuasa pada bulan ini.

Amalan Yang Dilakukan Pada Malam Nisfu Bulan Sya'ban

Selain berpuasa sejak awal sya'ban, menghidupkan atau meramaikan malam nisfu sya'ban pun sangat di perlukan, maksudnya adalah dengan di isi oleh amalan yang baik sebab pada malam nisfu sya'ban allah swt mengampuni orang yang memohon ampunan, mengabulkan doa orang yang berdoa, melapangkan orang yang sedang dalam kesempitan serta masih banyak lagi yang lainnya. Setidaknya ada tiga amalan pokok yang senantiasa harus selalu di amalkan setiap malam nisfu sya'ban seperti:

1. Memperbanyak Istighfar.

2. Membaca Dua Kalimat Syahadat Sebanyak-Banyaknya.

3. Memperbanyak Doa.

Kenapa tidga amalan di atas lebih di anjurkan? jawabannya sebab terdapat dalam sebuah hadits bahwa rahmat allah swt pada malam tersebut turun kebumi dan mengampuni dosa-dosa kecil sebagai mana bunyi haditsnya yaitu.

ينزل الله إلى السماء الدنيا ليلة النصف من شعبان فيغفر لكل شيء، إلا لرجل مشرك أو رجل في قلبه شحناء

Artinya. (Rahmat) Allah SWT turun ke bumi pada malam nisfu Sya’ban. Dia akan mengampuni segala sesuatu kecuali dosa musyrik dan orang yang di dalam hatinya tersimpan kebencian (kemunafikan) (HR Al-Baihaqi).

Itulah beberapa amalan bulan sya'ban yang senantiasa harus di amalkan terutama saat malam nisfu, dari mari kita jadikan bulan sya'ban ini sebagai sarana untuk mempersiapkan diri memasuki ramadhan. Jika biasa nya ibadah hanya jika ada waktu santai, maka mulai bulan ini mari lebih di tingkatkan baik itu puasa sunnahnya, sholat malam, membaca al-qour'an dan lain sebagainya agar nanti pada bulan ramadhan sudah terbiasa sehingga bisa melalui ramadhan dengan sempurna.

Semoga sedikit dari pembahasa ini memberikan manfaat banyak bagi para pengunjung dan silahkan baca hingga akhir serta jangan lupa pahami juga semua yang berkaitan dengan nisfu sya'ban. usahakan mengkaji tentang bulan sya'ban dari sumber terpercaya agar tidak salah mengerti. Silahkan cari pembahsan sama yang masih ada hubungannya dengan amalan yang dilakukan pada malam nisfu bulan sya'ban 2019 ini.

Related Posts